Tambang Liar Ikut Sebabkan Banjir Pandeglang

Tambang Liar Ikut Sebabkan Banjir Pandeglang
Ilustrasi. Foto: dok jpnn

Untuk mengantisipasi kejadian serupa, Rano Karno meminta dinas terkait dan kabupaten/kota melakukan evaluasi mengenai kondisi lingkungan di daerah sekitar. Seperti adanya penebangan liar. Agar tidak ada kejadian serupa pada tahun-tahun berikutnya.

”Banten ini kan ditunjuk sebagai daerah pariwisata. Makanya kita sebagai masyarakat Banten harus sadar wisata untuk memberikan keamanan dan kenyamanan kepada wisatawan,” katanya. 

Mantan Wakil Bupati Tangerang itu juga berharap banjir yang melanda kawasan utama di Banten itu tidak memberikan dampak negatif terhadap pariwisata di sana. Utamanya di daerah sekitar Pantai Carita dan Pantai Anyer. ”Makanya hari ini kita turun ke lapangan, mudah-mudahan dampak kejadian ini tidak besar terhadap pariwisata,” ungkapnya juga.

Sementara itu, Kepala BPBD Banten, Sumawijaya mengatakan secara umum kondisi banjir di beberapa lokasi yang melanda Kabupaten Pandeglang dan Kabupaten Serang sudah surut. Meski begitu, saat ini masih dilakukan pembersihan jalan-jalan yang tertimbun lumpur di titik banjir dari Kecamatan Labuan, Carita dan Anyer.

”Alat-alat berat terus bekerja membersihkan lumpur di jalan. Tanggap darurat itu biasanya lima hari setelah kejadian,” terangnya. 

Dia mengatakan, sejumlah bantuan dari BPBD Banten sudah didistribusikan kepada para korban banjir, seperti makanan, obat-obatan, selimut, genset, air bersih, air minum serta peralatan untuk membersihkan lumpur dari rumah-rumah warga yang terkena banjir.

”Jumlah rumah yang terkena banjir di Anyer itu 2.209 rumah. Sebanyak 181 diantaranya rusak berat dan 50 rumah hilang tersapu banjir bandang, sawah terendam 604 hektare, enam sekolah terendam, dua jembatan putus, satu bendungan jebol  dan kendaraaan hilang sebanyak 3 unit,” paparnya. 

Sumawijaya menjelaskan, penyebab terjadinya bencana banjir bandang dikarenakan pegunungan Akarsari (Aseupan, Karang, Pulosari) debit airnya melebihi kapasitas sungai hingga tidak bisa tertambung. Apalagi tingginya debit air dari pegunungan Akarsari berdekatan dengan titik muara sungai

SERANG-Gubernur Banten, Rano Karno mengunjungi para korban banjir bandang di sejumlah lokasi di wilayah Pantai Carita dan Labuan, Kabupaten Pandeglang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News