Tantan Bawa Persib ke Final

Tantan Bawa Persib ke Final
Ilustrasi. Foto: dok/JPG

jpnn.com - BANDUNG - Persib Bandung memastikan diri melaju ke final Piala Bhayangkara. Itu setelah mereka unggul 1-0 dari Bali United di Stadion Jalak Harupat, Soreang, Rabu (30/3) malam.

Persib mampu menguasai laga dan bermain dengan ball posession tinggi. Sementara Bali United terlalu berhati-hati dan tampil defensif, mengandalkan serangan balik.

Pada 45 menit pertama, strategi bertahan yang diterapkan Indra Sjafri sempat membuat pemain-pemain Maung Bandung frustasi. Apapun variasi serangan yang dibangun, selalu mentok di kaki pertahanan pemain-pemain Bali United.

Meski dominan, Persib terhitung hanya mampu melepaskan tiga kali shots ke gawang. ‎Sementara, Bali United satu peluang. 

Usai turun minum, ‎Persib mengubah permainan dan sedikit membiarkan pemain Bali United keluar menyerang, memancing pertahanan lawan sedikit terbuka. Meski dari open play Persib belum bisa menciptakan peluang, anak asuh Dejan Antonic tak patah arang. 

Usai turun water break, Persib memaksimalkan peluang dari bola-bola mati. Berawal dari corner kick, David Laly yang menerima bola pendek mengolah bola, kemudian melepaskan crossing ke tiang jauh.

Belencoso muncul dan langsung menyundul bola, memberikan umpan ke mulut gawang. Tantan memenangkan duel dengan bek Bali United dan sukses menjebol gawang Rully Desrian via sundulannya. 1-0 untuk Persib pada menit ke-78.

Setelah gol itu, Persib nyaris menambah gol via Belencoso, tapi bola masih bisa diamankan Rully. Setelah tambahan waktu 4 menit, Persib akhirnya menang dan lolos ke final.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News