Tantang Persib, Arema Indonesia Boyong 19 Pemain

Tantang Persib, Arema Indonesia Boyong 19 Pemain
Tantang Persib, Arema Indonesia Boyong 19 Pemain
Meski disibukkan dengan persiapan pertandingan di Bandung, tim pelatih yang tak berangkat, yakni I Made Pasek Wijaya dan Joko ‘Gethuk’ Susilo tetap memberi menu latihan bagi pemain yang tak ikut rombongan.

Gethuk menyebut, ada program latihan dua hari bagi pemain yang tinggal. ‘’Jumat ada fitness di Araya jam 8 pagi, Sabtu kita tetap latihan di Gajayana jam 8 pagi, Kamis dan Minggu libur,’’ terang Gethuk saat berada di Mess Arema, kemarin.

Khusus untuk Muhammad Ridhuan, tampaknya pemain asal Singapura ini harus mengembalikan peak performancenya. Penampilannya dianggap merosot, dibandingkan dengan masa keemasannya, sukses membawa Arema juara. Berbeda dengan Sunarto, yang tidak dibawa karena cedera.

Keputusan RD untuk meninggalkan Ridhuan di Malang, tak mengejutkan. Dua penampilan terakhir gelandang ini, tak begitu istimewa. RD sendiri tetap berharap, Ridhuan bisa bangkit dan kembali ke top form, setelah bekerja keras dalam latihan-latihan Arema dan merebut posisi di starting line up.

Sementara itu, rombongan tim rencananya bakal berangkat dari Mess Arema Jalan Welirang menuju bandara. Sekretaris Arema, M Taufan menyebut, semua barang yang ingin dimasukkan bagasi, sudah harus disiapkan sebelum pukul 06.30 WIB. ‘’Tim sudah harus siap berangkat pukul 07.15 WIB,’’ tandas Taufan. (fin/avi)

MALANG – Sesuai rencana, pagi ini (14/3) Arema Indonesia berangkat ke Bandung. Singo Edan berangkat lebih awal, untuk persiapan dijamu Persib


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News