Target Utama Barca: Gaet Lagi Eks Pemainnya dari City

jpnn.com, SPANYOL - Barcelona disebut siap mengajukan penawaran sebesar Euro 15 juta atau sekitar Rp 260 miliar ke Manchester City guna mendapatkan kembali Eric Gracia.
Gracia merupakan bekas pemain akademi City. Bek muda itu sebelumnya dikabarkan menolak tawaran perpanjangan kontrak dari City.
Raksasa Katalunya ini sudah menjadikan pemain berusia 19 tahun itu sebagai target utama, ketika kontraknya di Etihad Stadium hanya tersisa satu tahun.
pelatih The Citizien Pep Guardiola mengungkapkan bahwa Garcia menolak memperbarui kontraknya, menjelang pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions antara City melawan Real Madrid Sabtu (8/8) dini hari.
Barca langsung menyambar dengan meningkatkan upaya memulangkan pemain timnas Spanyol U-21 tersebut.
Namun, Blaugrana diperkirakan tidak akan menunggu sampai pertandingan babak 16 besar Liga Champions melawan Napoli Minggu dini hari WIB untuk bergerak mendatangkan Garcia.
Menurut Goal, City membanderol Garcia dengan 35 juta euro (Rp 607 miliar) dan siap melepaskan pemainnya saat kontrak habis, kecuali mereka menerima tawaran yang sesuai.
Garcia memiliki usia dan profil yang mirip dengan pemain baru City Ferran Torres, yang bergabung dari Valencia dalam sebuah transfer sebesar 36 juta euro (Rp 624 miliar).
Barcelona menjadikan rencana pemulangan bekas pemain akademinya ini sebagai target utama. Cuma soal harga sepertinya belum ketemu dengan City.
- Komentar Hansi Flick Setelah Barcelona Ditahan Imbang Inter Milan di Semifinal Liga Champions
- Barcelona Vs Inter 3-3: Pemain Seperti Ini Lahir Setiap 50 Tahun
- Barcelona vs Inter Milan: Blaugrana Masih Dibayangi Trauma 15 Tahun Lalu
- Barcelona vs Inter Milan, Inzaghi: Kami Bersemangat Melawan Tim Terkuat
- Barcelona vs Inter Milan: Blaugrana Dibayangi Trauma 15 Tahun Silam
- Copa Del Rey: Real Madrid Gagal Merusak Mimpi Quadruple Barcelona