Tavares Berharap Persija Memberikan Posisi Baru untuk Bepe

Tavares Berharap Persija Memberikan Posisi Baru untuk Bepe
Bambang Pamungkas di kawasan SCBD, Jakarta, Kamis (8/11). Foto: Dedi Yondra/JPNN.Com

jpnn.com, JAKARTA - Bambang Pamungkas memastikan pensiun sebagai pemain sepak bola. Bepe, panggilan akrabnya, memberi isyarat tahun ini akan menjadi tahun terakhirnya bermain dengan Persija Jakarta.

Pelatih Persija Jakarta Edson Tavares berharap Bepe mendapatkan tempat di manajemen klub jika memang memutuskan untuk pensiun.

“Saya berharap manajemen bisa mencarikan posisi baru untuk dia karena citra dan sikapnya sangat bagus,” ujar Edson Tavares di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Senin (16/12).

Juru taktik asal Brazil itu mengakui bahwa dirinya sangat senang bisa bekerja sama dengan Bambang Pamungkas di tim berjuluk Macan Kemayoran.

Edson mengaku pertama kali mengenal Bepe sekitar tahun 2001. Kemudian, pada tahun 2004, pria berusia 63 tahun itu bersua dengan Bepe saat dirinya melatih Vietnam di Piala AFF.

Saat itu, Bepe yang memperkuat timnas Indonesia membawa skuatnya menang 3-0 atas Vietnam. Dari semua perjumpaan itu, Edson merasa Bepe memang pantas menjadi legenda yang harus diberikan penghormatan tinggi ketika memutuskan untuk pensiun.

Namun, Edson Tavares belum memutuskan apa yang akan diberikannya untuk Bepe pada laga kontra Persebaya dalam lanjutan Liga 1 Indonesia 2019, Selasa (17/12), yang disebut-sebut sebagai partai kandang terakhir Bambang Pamungkas bersama Persija.

“Saya baru mengetahui kabar rencana pensiun Bambang pagi tadi. Sampai sekarang otak saya masih memikirkan apa yang akan kami lakukan untuk Bambang nanti. Mungkin besok saya dapatkan solusinya,” kata Tavares.

Bambang Pamungkas alias Bepe memastikan diri pensiun, Edson Tavares berharap Persija memberikan posisi baru untuk Bepe.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News