Technolife Ingin Ciptakan Pengusaha yang Berhasil & Tangguh

Kegiatan kuliah umum ini dihadiri Rektor Universitas Dirgantara Marsekal Suryadarma, Marsekal Muda TNI (Purn.) Dr. Sungkono, S.E., M.Si., Dekan Fakultas Ekonomi yang juga menjadi moderator Tutik, Siswati, SE, MSi, para dosen dan tentunya mahasiswa.
Kuliah umum juga diikuti dengan tanya jawab, dan bagi mahasiswa yang bertanya dan dinilai baik, mendapat souvenir.
Evi Lusviana menjelaskan era sekarang dan ke depan adalah era digital. Saudara-saudara kelompok usia milenial (gerenasi “Wai (Y), dan Generasi Z) adalah generasi Digital Native.
“Semua serba-teknologi, Artificial Intelligent, Robotic, Information Technology, Solusi, dan sebagainya,” ujar Evi.
“Saudara harus siap bersaing. Ke depan yang unggul akan saling mengalahkan. Yang memiliki kompetensilah dan yang paling siaplah yang akan jadi pemenang. Jadi, mahasiswa tidak boleh ketinggalan,” kata Evi.
Lebih lanjut Evi memberikan sebuah Roadmap (peta jalan) untuk menjadi Entrepreneur masa depan (Future Entrepreneur).
Dia menyebut ada lima anak tangga yang harus dilalui agar mampu bersaing dan memenangkan persaingan.
“Saat ini saudara sedang berada di anak tangga pertama, yakni Saudara belajar di bangku kuliah untuk memperoleh pengetahuan sebanyak-banyaknya. Laksanakan sungguh-sungguh, karena saudara akan butuhkan pengetahuan itu. Persoalan di era sekarang dan di masa mendatang makin kompleks. Persoalan yang kompleks tidak dapat dipecahkan dengan cara-cara biasa, tetapi membutuhkan pengetahuan,” ujar Evi.
Pendiri Technolife, yang juga Ketum Perkumpulan Industri Pertahanan Swasta Nasional Evi Lusviana mengatakan seorang pengusaha harus memilik tiga kompetensi.
- Prabowo Bertemu 19 Perusahaan Raksasa Korea, Dapat Investasi Rp 259 Triliun
- Pengusaha HM Hoosnaini Iskandar Pilih BNI Sebagai Mitra Bisnis, Begini Alasannya
- Dituduh Menelantarkan Anak & Istri, Bambang Wuragil Merespons Begini
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak
- Wali Kota Surabaya Ancam Pengusaha Tahan Ijazah Karyawan, Tegas!
- Program Si Iklas Besutan Sandiaga Uno Hadirkan Pelatihan Kedua, Diikuti 50 Peserta