Tedjo Beri Sinyal akan Ditunjuk Plt Kapolri

Tedjo Beri Sinyal akan Ditunjuk Plt Kapolri
Menkopolhukam Tedjo Edhy Purdijatno. Foto: dok.JPNN

jpnn.com - JAKARTA--Menkopolhukam Tedjo Edhy Purdijatno memastikan tidak ada kekosongan jabatan kapolri. Dia memberi sinyal akan ada penunjukan pelaksana tugas Plt Kapolri.

Ini menyusul keputusan paripurna DPR yang menyetujui Komjen Budi Gunawan jadi kapolri dan  memberhantikan Jenderal Sutarman. Hanya saja, Budi belum juga dilantik.

"Tentu kan ada yang pimpin. Tidak mungkin‎ dibiarkan kosong. Bisa Plt. Di aturannya UU nomor 2 pasal 11 titik 5, dalam keadaan mendesak presiden bisa tunjuk Plt. ‎Itu bisa saja," tegas Tedjo di kompleks Istana Negara, Jakarta, Jumat, (16/1).

Beredar kabar, Mabes Polri telah mempublikasikan bahwa presiden mengeluarkan surat keputusan pemberhentian Sutarman dan pengangkatan Wakapolri Komjen Badrodin Haiti sebagai pelaksana tugas kapolri.

Saat dikonfirmasi hal tersebut pada Tedjo, ia mengaku tak mengetahuinya. "Saya belum lihat ‎keppresnya. Baru hari ini mungkin. Saya enggak tahu, baru dengar-dengar," tegas Tedjo. (flo/jpnn)

 


JAKARTA--Menkopolhukam Tedjo Edhy Purdijatno memastikan tidak ada kekosongan jabatan kapolri. Dia memberi sinyal akan ada penunjukan pelaksana tugas


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News