Terungkap, Nikita Mirzani Bakal Bertinju di Kelas Ini dengan Dinar Candy

jpnn.com, JAKARTA - Nikita Mirzani dan Dinar Candy bakal bertanding di kelas terbang ringan atau junior 48,9 kilogram.
Hal itu terungkap saat konferensi pers pertandingan tinju selebritas dalam ajang Holywings Sport Show (HSS).
Nikita Mirzani pun tampaknya tak perlu menurunkan berat badan demi pertandingan tersebut.
Sebab berat badan pemain film Nenek Gayung itu 49 kilogram. Itu diketahui dari konferensi pers yang diadakan beberapa waktu lalu.
"Hampir sama dengan Dinar. Cuma Dinar pendek," ujar Nikita Mirzani di kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Kamis (13/5) malam.
Namun, Nikita merasa Dinar Candy bukanlah lawan yang sepada dengannya.
Pemain film Nenek Gayung itu pun mengungkapkan alasannya.
"Dinar bukan fighter, dia latihan tinju saja lompat-lompat kayak kangguru," ucap Nikita Mirzani.
Nikita Mirzani merasa Dinar Candy bukanlah lawan yang sepada dengannya untuk melawan tinju.
- Masa Penahanan Nikita Mirzani dan Asisten Kembali Diperpanjang
- 3 Berita Artis Terheboh: Fachri Albar Ditangkap di Rumahnya, Dinar Candy Sedih
- Sedih Lihat Kondisi Nikita Mirzani, Dinar Candy: Tak Banyak yang Menjenguk
- Jenguk Nikita Mirzani di Penjara, Dinar Candy Buktikan Hal Ini
- Pengakuan Dinar Candy Setelah Menjenguk Nikita Mirzani di Tahanan
- Nikita Mirzani Laporkan Reza Gladys atas Dugaan Pelanggaran UU ITE