Tes Doping Ganggu Jadwal Penerbangan

Tes Doping Ganggu Jadwal Penerbangan
Mario Balotelli. Foto: dok/JPNN
JANGAN bosan jika Mario Balotelli kerap menjadi topik pemberitaan selama Euro 2012.  Setelah dikabarkan bersitegang dengan Danielle De Rossi, bomber Manchester City itu juga menjadi penyebab tertundanya penerbangan timnas Italia dari Kiev ke Krakow. Menurut berita yang dilansir The Sun, Balotelli harus menghabiskan waktu lebih dari satu jam untuk tes urine.

Tes urine dilakukan setelah laga perempat final Inggris versus Italia Senin WIB lalu (25/6).  Nah, Balotelli dipilih oleh para pejabat anti doping untuk diambil sampel urinenya.  Sementara, dari kubu Inggris pemain yang dipilih untuk tes doping adalah kiper Joe Hart.

Entah bagaimana prosedur tes urine tersebut, yang jelas Balotelli harus menghabiskan waktu sekitar satu jam di ruang anti doping. Imbasnya, jadwal penerbangan timnas Italia menuju Krakow pun menjadi kacau. Gianluigi Buffon dkk baru mendarat di Krakow Senin (25/6) pukul pukul 4 pagi waktu setempat. 

Baca Juga:
Terlambatnya jadwal kedatangan membuat Cesare Prandeli selaku arsitek Italia gusar.  Apalagi, jika dibandingkan Jerman, masa recovery Italia lebih pendek karena baru saja menuntaskan laga perempat final Senin lalu.  Sementara, Jerman sudah memastikan lolos semifinal sehari sebelumnya.

JANGAN bosan jika Mario Balotelli kerap menjadi topik pemberitaan selama Euro 2012.  Setelah dikabarkan bersitegang dengan Danielle De Rossi,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News