Tes Urine, Perwira dan 6 Polisi Positif Narkoba

Tes Urine, Perwira dan 6 Polisi Positif Narkoba
Ilustrasi. Foto: JPNN

jpnn.com - PONTIANAK – Satu perwira dan enam anggota Polri positif mengonsumsi narkoba. Hal itu terungkap dalam tes urin di Sekolah Polisi Negara (SPN) Pontianak, Jalan Subarkah, Pontianak Selatan tengah pekan kemarin.

Tes urine itu diikuti 300 anggota kepolisian, mulai dari perwira dan brigadir jajaran Mapolda Kalbar. Berdasarkan informasi yang diperoleh Rakyat Kalbar, Jumat (1/4), urine tujuh anggota polisi yang mengikuti pelatihan di SPN dinyatakan positif mengandung narkoba.

Mereka ialah Iptu Zl yang merupakan perwira Polres Sambas, Briptu W (anggota Polres Melawi), Bripka AW (anggota Polres Mempawah), dan Aiptu G (anggota Polresta Pontianak).

Kemudian Bripka As yang merupakan anggota Polres Sambas, Brigadir SN (anggota Polres Landak) dan Bripka MR (anggota Polres Ketapang).

Urine ketujuh anggota polisi itu dinyatatakan mengandung zat amphetamin maupun methamin. Informasi yang didapat Rakyat Kalbar, ketujuh anggota polisi itu diproses lebih lanjut di internal Polri. (zrn/jos/jpnn)



Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News