Tifatul Sembiring Bantah Lecehkan Wartawan
Rabu, 24 Februari 2010 – 16:09 WIB
Tifatul Sembiring Bantah Lecehkan Wartawan
JAKARTA - Menteri Komunikasi dan Informatika, Tifatul Sembiring, berupaya meluruskan pernyataannya yang mendapat kecaman dari banyak pihak terkait pesan singkat yang dikirimkanya yang menyebut wartawan mencari makan dari berita plintiran. Tifatul menegasan bahwa dirinya tidak bermaksud melecehkan.
"Saya tidak pernah melecehkan media. Ini perlu diluruskan," ujar Tifatul di gedung DPR RI, guna menjawab pertanyaan wartawan tentang pernyataannya politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu di salah satu media yang dinilai melecehkan media,
Tifatul menyatakan, yang terjadi adalah dia merasa keberatan dengan pemberitaan salah satu media. Pernyataannya itu, sebut Tifatul, tidak dalam konteks wawancara. "Saya bilang kasihan kalau ada yang mengadu domba, karena saya merasa diadu domba," belanya.
Karenanya mantan Presiden PKS ini mengaku tersudut dengan pemberitaan salah satu media, karena dianggapnya media telah menuduh tanpa ada konfirmasi. Tifatul menegaskan, dia tidak minta diistimewakan atau dihormati. Ia hanya menginginkan pemberitaan yang berimbang dan tidak beropini. "Saya egaliter, sama-sama seimbang saja, konfirmasi dulu biar adil," ujarnya.
JAKARTA - Menteri Komunikasi dan Informatika, Tifatul Sembiring, berupaya meluruskan pernyataannya yang mendapat kecaman dari banyak pihak terkait
BERITA TERKAIT
- Bulog Terapkan Teknologi Biostimulan, Produksi Padi di Karawang Naik 2 Kali Lipat
- Pemprov Jateng: Transisi Energi Terbarukan Bukan Soal Sulit, Tetapi..
- Gubernur DKI Jakarta Pramono Bakal Menetapkan Puluhan Kadis dan Wali Kota
- Bromo Jadi Tujuan Wisatawan Mancanegara, Khofifah Cetak SDM Siap Kerja Lewat SMKN Sukapura
- Pramono Anung Bakal Buka Perpustakaan dan Museum Hingga Malam Hari
- Dr. Teguh Tanuwidjaja Menginisiasi Lahirnya iSWAM Argentina dan Paraguay