Tina Toon Kebelet Nikah
Jumat, 24 Mei 2013 – 13:15 WIB
Tina Toon. Foto: Dok/JPNN
JAKARTA - Mantan penyanyi cilik Tina Toon ternyata punya keinginan untuk bisa menikah cepat. Tina Toon pun berharap tahun depan sudah ada pria yang mau melamarnya.
"Aku mau pengen secepatnya menikah. Agustus nanti umur aku dah 20 tahun, tahun depan maunya udah dilamar, doain ya," kata Tina Toon di Studio RCTI Kebon Jeruk Jakarta Barat, Jumat (24/5).
Baca Juga:
Ia beralasan dengan menikah muda, dirinya akan cepat punya anak. Tina Toon mengaku ingin punya anak agar segera punya tanggung jawab.
Untuk saat ini, Tina Toon, masih fokus menyelesaikan sekolahnya dan terus berkarya. "Pokoknya sekarang jalanin aja, aku mau fokus nyelesain sekolah. Terus aku mau berkarya, intinya kalau jodoh enggak kemana," ujarnya. (abu/jpnn)
JAKARTA - Mantan penyanyi cilik Tina Toon ternyata punya keinginan untuk bisa menikah cepat. Tina Toon pun berharap tahun depan sudah ada pria yang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Begini Respons Benny Simanjuntak Seusai Jonathan Frizzy Jadi Tersangka
- Jonathan Frizzy Jadi Tersangka, Perannya Dalam Kasus Vape Berisi Obat Keras Terungkap
- Begini Kondisi Pak Tarno Seusai Dirumorkan Mengemis di Kota Tua
- Semarak Ronakultura Menjelang Indonesia Fashion Week 2025
- Hamil Anak Kedua, Istri Onadio Leonardo Ungkap Perbedaan yang Dirasakan
- Ternyata Di Sini, Lokasi Penangkapan Jonathan Frizzy