Tindakan Preventif Kepolisian Dianggap Lemah
Senin, 01 April 2013 – 02:23 WIB

Tindakan Preventif Kepolisian Dianggap Lemah
MAKASSAR -- Kisruh Pilkada Palopo, Sulawesi Selatan (Sulsel) yang berujung perusakan sejumlah kantor instansi di Kota Palopo diduga terjadi karena tindakan preventif kepolisian yang sangat lemah. Polisi dianggap tidak mampu memetakan potensi-potensi konflik yang terjadi sebelum bentrokan.
Hal itu diungkapkan oleh dosen sosiologi politik Universitas Hasanuddin, Dr Rahmat, Minggu 31 Maret, tadi malam. Menurutnya, pada dasarnya potensi kisruh politik terjadi pada tiga komponen penyelenggaraan pemilu. Mulai dari persiapan pemilihan, pelaksanaan dan pasca pemilihan. Potensi-potensi ke kisruhan ini, kata dia, tidak berhasil di identifikasi oleh kepolisian. "Makanya, tindakan preventif atau pencegahan tidak terjadi disana," jelas Rahmat.
Baca Juga:
Dia mengatakan, pada dasarnya, sinyalemen akan terjadinya kisruh sudah terbaca beberapa hari sebelum rapat pleno perhitungan suara. Di berbagai media massa sudah terbaa potensi itu. Sayangnya, polisi tidak mengambil sikap untuk segera melakukan tindakan pencegahan.
"Mungkin saat bentrokan terjadi polisi sudah melakukan pengamanan sesuai protap. Tapi sensitifitasnya untuk melakukan pencegahan sebelum bentrokan itu tidak ada," jelas dia.
MAKASSAR -- Kisruh Pilkada Palopo, Sulawesi Selatan (Sulsel) yang berujung perusakan sejumlah kantor instansi di Kota Palopo diduga terjadi karena
BERITA TERKAIT
- Pemilik Warung Ditemukan Tewas Bersimbah Darah, Diduga Korban Pembunuhan
- Gen Z di Jateng Disebut Jadi Agen Perubahan Transisi Energi
- Polisi Ungkap Praktik Prostitusi Online di Lhokseumawe, Tangkap 3 Tersangka
- Polres Tanjung Priok Raih Predikat Pengelolaan Anggaran Terbaik Kedua dari 139 Satker
- Kapal Feri Tenggelam di Peraian Penajam, BPBD Bergerak Mengevakuasi Penumpang
- Baliho di Jalan Protokol Pekanbaru Ditertibkan, Menteri Kehutanan Apresiasi Ketegasan Wali Kota