Tinggal 10 Hari, Mari Perbanyak Membaca Alquran dan Berzikir

Tinggal 10 Hari, Mari Perbanyak Membaca Alquran dan Berzikir
Ilustrasi. Foto: pixabay

jpnn.com - MULAI malam ini, umat muslim memasuki 10 hari terakhir Ramadan. Di hari-hari terakhir, umat muslim disunahkan beriktikaf (tinggal) di masjid.

Apa saja amalan yang dikerjakan di 10 hari terakhir Ramadan? Menurut‎ ‎Ustadz Abuya Badri Salam‎, amalan terbaik adalah memperbanyak membaca alquran, salat sunah, zikir, dan sedekah.

"Sebaiknya jangan diisi kajian-kajian lagi. Sebagian besar ulama menghentikan kajian di 10 hari terakhir Ramadan, dan mengisinya dengan amalan-amalan yang mendekatkan diri dengan Allah SWT," kata ustaz Abuya Badri Salam, Sabtu (25/6).

Meski disunahkan untuk melek saat iktikaf, menurut Ustadz Abuya, tidak ada larangan tidur sejenak. Ini agar bacaan alqurannya tetap baik dan tidak melenceng.

"Tidak baik juga bila memaksakan diri untuk melek sementara bacaannya malah ke mana-mana karena ngantuk. Silakan tidur sejenak tapi pasang jam beker agar tidak kebablasan tidur," terangnya.

Dia mengimbau, bagi umat muslim yang ingin melaksanakan iktikaf, sudah diniatkan sebelum Maghrib. Dan sebaiknya, masuk masjid sebelum matahari terbenam. "Jadi yang mau iktikaf, sebelum Maghrib nanti masuk masjid dulu. Kemudian berdiam diri di masjid sampai Subuhnya," tandasnya. (esy/jpnn)


MULAI malam ini, umat muslim memasuki 10 hari terakhir Ramadan. Di hari-hari terakhir, umat muslim disunahkan beriktikaf (tinggal) di masjid. Apa


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News