Tingkatkan Layanan, Universal BPR Terapkan Konsep Community Hub di Kantor Tangerang

Tingkatkan Layanan, Universal BPR Terapkan Konsep Community Hub di Kantor Tangerang
Bank Universal BPR resmikan kantor yang berlokasi di Jl. Borobudur Blok C2, Tangerang, Banten pada 8 November 2022 lalu. Foto: Universal BPR

Kaman juga berharap keberadaan kantor Tangerang bisa meningkatkan kesejahteraan dan menjadi berkat bagi masyarakat sekitar melalui layanan keuangan yang baik.

"Semoga tempat ini bisa menjadi tempat yang baik, yang selalu memberikan kesejahteraan sehingga kita bisa menjadi contoh dan berkat bagi lingkungan sekitar,” tutur Kaman.

Lebih lanjut Zaenal Arifin juga bersyukur dengan diresmikannya kantor Tangerang.

"Saya pribadi dan teman-teman kantor Tangerang merasa bersyukur karena dapat memperluas kapasitas kantor Tangerang, bukan hanya dari segi fisik kantor namun juga dari segi kompetensi karyawan dan layanan perbankan dari yang sebelumnya fokus hanya ke kredit ritel dengan pangsa pasar tradisional, hingga sekarang masuk ke segmen SME dan komersil," jelas Zaenal.

Sebagai tambahan informasi, saat ini Bank Universal BPR memiliki 12 kantor layanan yang tersebar di Bintaro, Tangerang, BSD, PIK, Bekasi, Tambun, Depok, Bogor, Riau, Pekanbaru, Pontianak hingga Jambi.

Hal ini dilakukan dalam rangka memperluas jaringan dan mempermudah Universal BPR dalam melayani dan memenuhi kebutuhan keuangan nasabah di berbagai daerah. (ant

Kantor ini memiliki nilai sejarah penting bagi Universal BPR karena merupakan salah satu kantor pertama yang didirikan bank tersebut.


Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News