Tips Meringankan Nyeri Perut

jpnn.com - NYERI di perut bisa disebabkan oleh berbagai hal seperti gangguan pencernaan, keasaman, sembelit, alergi makanan, gas dalam perut, makanan beracun, diare, luka di perut atau usus, usus buntu, batu kandung empedu, batu ginjal, dll.
Berikut beberapa cara alami untuk menyembuhkan sakit perut, seperti dilansir laman Prevention, Selasa (19/7).
1. Lemon balm
Teh lemon balm yang diminum setelah makan bisa menenangkan gas dan kembung. Mirip dengan peppermint, memiliki efek menenangkan pada perut. Lemon balm bisa dengan mudah tumbuh di kebun herbal dalam ruangan Anda sendiri.
2. Cuka sari apel
Tidak ada dukungan ilmiah untuk itu, tetapi segelas air hangat dengan percikan cuka sari apel dan satu sendok teh madu yang dimunum sebelum makanan bisa membantu dan mencegah sakit perut yang disebabkan oleh gangguan pencernaan.
3. Akupunktur
Sejumlah penelitian menunjukkan bahwa akupunktur bisa mengurangi gejala gangguan pencernaan dengan menghalangi jalur yang mengirimkan sinyal rasa sakit ke otak dan dengan mengubah sekresi asam.
NYERI di perut bisa disebabkan oleh berbagai hal seperti gangguan pencernaan, keasaman, sembelit, alergi makanan, gas dalam perut, makanan beracun,
- Bogor Food Festival Hadirkan Jajanan Nusantara di Lippo Plaza Ekalokasari
- MIDO Rilis koleksi Multifort 8 Two Crowns, Ini Inovasi dan Keunggulannya
- Gita Youbi Sebut Banyak Pria Cepat Capek dan Loyo di Ranjang
- 5 Resep Kunyit Asam untuk Detox Liver yang Bisa Anda Coba di Rumah
- 7 Khasiat Konsumsi Jintan Hitam untuk Kolesterol yang Luar Biasa
- Perempuan Diajak Beraktivitas di Marina Suntastic Run 2025