Tol Kanci-Pejagan Siap Dilalui Pemudik

Tol Kanci-Pejagan Siap Dilalui Pemudik
Tol Kanci-Pejagan Siap Dilalui Pemudik
JAKARTA - Jalan provinsi sudah siap 100 persen dilewati untuk jalur mudik lebaran tahun ini. Itu yang dikatakan Menteri Pekerjaan Umum Djoko Kirmanto kemarin. Dia mengaku jalan provinsi seperti tol Kanci-Pejagan dan Jalur Lingkar Nagrek yang diprediksi padat sudah siap dilalui.

"Exit (pintu keluar, Red) tol sudah diperbaiki, sepanjang jalan pantai utara Jawa Tengah," kata Djoko di Jakarta, Rabu (3/8).  Dia menegaskan, tidak ada jalan provinsi yang berantakan atau masih rusak setelah pintu keluar Kanci-Pejagan.

Djoko memastikan, saat arus mudik nanti akan ada pengaturan lalu lintas khusus di kawasan tersebut, terkait dengan lintasan sebidang kereta api yang padat. "Sudah dikoordinasikan, jadi, nanti akan diatur mana yang boleh ke kiri ke arah Pantura dan mana yang boleh langsung ke arah Purwokerto," kata Djoko yang baru saja meninjau ke lokasi.

Selain tol Kanci-Pejagan, Jalur Lingkar Nagrek juga sudah siap dilalui arus mudik lebaran. Djoko mengatakan, pemerintah memastikan, jalur lingkar Nagrek sepanjang 5,4 kilometer siap menampung arus mudik dan balik tahun ini. "Lingkar Nagrek pada H-10 saat angkutan lebaran sudah siap 100 persen," kata Djoko.

Dijelaskannya, kondisi pekerjaan lingkar Nagrek sendiri secara kontrak akan tuntas 100 persen pada Oktober tahun ini. "Jadi, ketika angkutan lebaran tahun ini, pekerjaannya sudah mencapai 80 persen dan secara fungsional sudah bisa digunakan oleh pemudik," tambahnya.

JAKARTA - Jalan provinsi sudah siap 100 persen dilewati untuk jalur mudik lebaran tahun ini. Itu yang dikatakan Menteri Pekerjaan Umum Djoko Kirmanto

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News