Total Bantah Tampik Rencana Investasi Pertamina

Total Bantah Tampik Rencana Investasi Pertamina
llustrasi. Foto: JPNN

Hardy menegaskan, program penghematan investasi tidak hanya dilakukan Total. Semua perusahaan migas di dunia pun melakukannya untuk menyesuaikan investasi dengan rendahnya harga migas dunia agar tetap ekonomis.

’’Kami meneliti semua rencana investasi tanpa mengorbankan keselamatan kerja, fasilitas produksi, dan safety,’’ ucapnya.

Meski ada efisiensi, Hardy mengklaim penurunan produksi di Blok Mahakam berhasil dikendalikan. Jika merujuk pada Work Plan and Budget (WP&B) 2016, target produksi inlet gas adalah 1.423 MMSCFD.

Sementara itu, pada revisi WP&B 2016, SKK Migas menetapkan target produksi 1.572 MMSCFD.  Total memang mengumumkan akan mengurangi belanja modal di Blok Mahakam.

WP&B senilai USD 1,9 miliar dipangkas menjadi USD 1 miliar pada akhir tahun ini, sedangkan realisasi investasi pada kuartal pertama tahun ini baru mencapai USD 300 juta. Total dan Inpex Corporation juga belum menjawab tawaran share down Blok Mahakam setelah kontrak berakhir pada 31 Desember 2017. (dim/jos/jpnn)


JAKARTA - PT Total E&P Indonesia membantah adanya penurunan investasi yang berkaitan dengan habisnya kontrak bagi hasil migas Blok Mahakam pada


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News