Tragedi Ayah saat Urus Anak Buang Air, Tragis

jpnn.com - JPNN.com - Suandi meregang nyawa karena tersengat aliran listrik di water closed (WC) rumahnya, Rabu (28/12) petang.
Kapolsek Nanga Taman, Ipda I Nengah Muliawan menjelaskan, Lapok sedang memperbaiki bor listrik di WC rumahnya di Dusun Kelampai, Desa Nanga Taman, Kecamatan Nanga Taman, Sekadau.
Saat itu, Suandi sambil menjaga anaknya yang sedang buang air besar.
Kabel bor tergeletak di lantai WC.
Namun, ada sambungan kabel yang hanya terbungkus kantong plastik hitam.
“Tiba-tiba istri korban, Anita alias Adut melihat korban sudah tergeletak di lantai WC,” ucap Nengah.
Diduga kuat, sesaat usai mengurus sang anak yang buang air besar, korban menyiram kloset dan airnya membahasi lantai WC.
Karena ada genangan air yang membasahi kabel, aliran listrik pun mengalir dan mengenai tubuh korban.
JPNN.com - Suandi meregang nyawa karena tersengat aliran listrik di water closed (WC) rumahnya, Rabu (28/12) petang.
- Seorang Pendaki Ditemukan Meninggal di Gunung Merbabu, Menhut: Utamakan Keselamatan
- Orang Tertua di Jepang Meninggal Dunia, Sebegini Usianya
- Anak Tembak Ibu Kandung Pakai Senpi Milik Ayahnya
- Anggota DPRD DKI Brando Susanto Meninggal Dunia di Atas Panggung saat Sambutan
- Ungkap Permintaan Terakhir Ricky Siahaan Sebelum Meninggal, Edy Khemod Persilakan Peziarah Piknik
- Antar Suami ke Peristirahatan Terakhir, Istri Ricky Siahaan Pegang Erat Tangan Sang Putri