Tragis! Dihantam Persija, PSM Perpanjang Tren Negatif

Tragis! Dihantam Persija, PSM Perpanjang Tren Negatif
Pemain PSM Makassar Anco Jansen (kiri) berduel dengan bek Persija Jakarta, Maman Abdurrahman. Foto: Liga Indonesia Baru.

Unggul dua gol, anak-anak Jakarta makin percaya diri menyerang. Mereka hampir menambah gol melalui aksi Riko Simanjuntak pada menit ke-73.

Sayang, tendangan yang mengarah ke sudut kanan itu berhasil ditepis Hilman dan hanya berbuah tendangan sudut.

Hingga menit 80', PSM masih kesulitan untuk keluar dari tekanan.

Di momen-momen itulah Persija kembali menambah keunggulan lewat pemain pengganti Braif Fatari.

Gol tersebut sekaligus menutup laga dengan skor 3-0 kemenangan Persija.

Hasil tersebut membuat Persija Jakarta naik satu setrip ke posisi delapan menggeser Persita Tanggerang. Macan Kemayoran mengemas 24 angka, unggul tiga poin dari Pendekar Cisadane.

Sementara itu, PSM Makasar terlempar dari 10 besar klasemen. Juku Eja terdampar di posisi 11 dengan koleksi 19 poin. (mcr21/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?

PSM Makassar harus menelan pil pahit saat melawan Persija Jakarta dalam lanjuta Liga 1 2021/22.


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Romensy Augustino

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News