Tukul Arwana Mengalami Pendarahan Otak, Dokter Berbagi Tips Antisipasi

Tukul Arwana Mengalami Pendarahan Otak, Dokter Berbagi Tips Antisipasi
Ilustrasi - Sakit kepala berulang salah satu indikasi terjadinya penyumbatan pembuluh darah atau sebagian pembuluh darah pecah. Foto: Ricardo/JPNN.com

Jika seseorang sudah mengalami pendarahan pada otak, dapat mengalami hilang kesadaran, terjatuh tiba-tiba atau tidak terbangun dari tidur.


Penyebab

Penyebab pecah pembuluh darah antara lain adanya kelainan di pembuluh darah seperti pembuluh darah keras atau aterosklerotik, pembuluh darah melebar atau aneurima, pembuluh darah yang bocor atau fistula.

Hal tersebut dapat terjadi karena adanya faktor risiko penyakit seperti darah tinggi, obesitas, kolesterol, diabetes melitus, asam urat, dan stroke.

Penyakit-penyakit tersebut jika tidak dikontrol secara rutin akan berakibat fatal yang berujung pada pendarahan pada otak.

Konsumsi obat-obatan psikotropika atau obat-obatan pengencer darah juga dapat memicu peningkatan tekanan darah dan berujung pada pendarahan pada otak.

Selain itu, faktor risiko umur juga menjadi salah satu pemicu.

“Kondisi tubuh seseorang yang lanjut usia akan mengalami penurunan fungsi tubuh dibandingkan pada usia muda,” katanya.

Pesohor Tukul Arwana mengalami pendarahan otak beberapa hari lalu, dokter berbagi tips antisipasi.

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News