Tutup Telinga, Wanita Tanpa Identitas Tewas Tersambar Kereta

Tutup Telinga, Wanita Tanpa Identitas Tewas Tersambar Kereta
Polisi bersama warga mengevakuasi mayat perempuan tanpa identitas yang tewas tertabrak kereta api di Desa Tembok Lor, Kecamatan Adiwerna Kabupaten Tegal, Minggu (13/5). Foto: radartegal.com

jpnn.com - Seorang perempuan tanpa identitas tewas setelah tertabrak kereta api (KA) pengangkut BBM milik Pertamina di Desa Tembok Lor, Kecamatan Adiwerna Kabupaten Tegal, Minggu (13/5). Peristiwa yang terjadi sekitar pukul 10.30 WIB itu berawal saat korban berjalan di pinggir rel kereta.

Laman radartegal.com mengabarkan, korban berjalan dari arah utara. Setiba di lokasi kejadian tepatnya di KM 9+300, dari arah yang sama datang KA pengangkut tangki BBM dengan nomor lokomotif CC2061328.

Kereta dengan masinis bernama Jumadi itu langsung menabrak korban. Kerasnya hantaman kereta mengakibatkan korban tewas seketika.

Kapolsek Adiwerna AKP Yuliatoro mengatakan, berdasar keterangan saksi-saksi yang melihat kejadian itu, masinis kereta sudah membunyikan klakson. Bahkan, warga sudah berteriak ke arah korban agar menyingkir dari rel.

Namun hal itu tidak dihiraukan oleh korban. Alih-alih menjaug dari rel, korban tetap melangkah sambil menutup kedua telinganya.

"Korban tetap melangkah sambil menutup kedua telinganya. Korban akhirnya terserempet dan terpental hingga mengalami luka di kepala bagian belakang dan meninggal dunia di tempat,” kata Yuliatoro.

Menurut Yuliatoro, petugas sudah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Dari olah TKP, polisi tak menemukan identitas korban. "Korban tanpa identitas," ujarnya.

Sedangkan ciri-ciri korban adalah perempuan berumur sekitar 40 tahun, tinggi 150 cm, warna kulit kuning, rambut hitam lurus panjang sebahu, dan memiliki cacat permanen pada tangan sebelah kanan. Saat kejadian, korban mengenakan celana warna abu-abu dan kaus warna abu-abu lengan pendek.

Perempuan tanpa identitas yang berjalan di pinggir rel tewas akibat tertabrak kereta pengangkut BBM milik Pertamina yang melintas di Kecamatan Adiwerna, Tegal.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News