Update Corona 11 Juni DKI: Kasus Pasien Positif Bertambah 129

Update Corona 11 Juni DKI: Kasus Pasien Positif Bertambah 129
Ilustrasi - Waspada Virus Corona (COVID-19). Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta mengumumkan, kasus konfirmasi positif Corona Virus Desease 2019 (COVID-19 di Ibu Kota bertambah 129 orang, Kamis (11/6).

Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat, Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, Fify Mulyani di Jakarta, mengatakan, sedang pasien sembuh sebanyak 147 orang, sehingga total ada 3.664 orang sembuh.

"Sedangkan 551 orang meninggal dunia," kata Fify. 

Dengan demikian, katanya, total jumlah kumulatif kasus positif di wilayah DKI Jakarta hingga saat ini sebanyak 8.552 kasus.

Kemudian, kata Fify, pasien COVID-19 yang tengah menjalani perawatan sebanyak 1.446 pasien dan yang melakukan karantina mandiri sebanyak 2.887 orang.

Jumlah tersebut masih bisa bertambah mengingat masih ada ratusan orang berstatus dalam pemantauan (ODP) dan ribuan pasien berstatus dalam pengawasan (PDP).

Dengan rincian, sebanyak 13.011 pasien berstatus PDP dan ada 18.993 orang berstatus ODP.

ODP adalah orang dengan gejala demam lebih besar dari 38 derajat selsius (C), atau ada riwayat demam atau infeksi saluran pernafasan akut (ISPA) tanpa pneumonia dan memiliki riwayat perjalanan atau tinggal di negara atau wilayah yang melaporkan transmisi lokal.

Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta mengumumkan, kasus konfirmasi positif Corona Virus Desease 2019 (COVID-19 di Ibu Kota bertambah 129 orang, Kamis (11/6).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News