Update Terkini Situs yang Diblokir Kemenkominfo

Update Terkini Situs yang Diblokir Kemenkominfo
Kemenkominfo memblokir sejumlah situs seperti Steam, Epic Games, Origin, Yahoo, dan PayPal. Ilustrasi pengguna situs: Ricardo/JPNN.com

"Kami tunggu, mudah-mudahan cepat bisa mendaftar," kata Semuel.

Dia juga meminta maaf kepada pengembang game karena kendala ini.

"Mohon maaf untuk pengembang dan pemain game karena masih ada kendala, mereka (Steam) sedang melengkapi dan berkomitmen untuk segera mendaftar," kata Semuel.

Ketika disinggung mengenai perkembangan game lokal setelah platform besar seperti Steam diblokir, Kemenkominfo menyatakan mereka mendukung industri game lokal, salah satunya bekerja sama dengan asosiasi game mengadakan pelatihan.

Selain itu, pemerintah juga mengagendakan acara di Bali berupa ajang pertemuan pengembang game lokal dengan calon investor.

Steam adalah salah satu platform yang berkomunikasi dengan Kementerian Kominfo setelah diblokir Sabtu kemarin. Selain Steam, Kominfo menyatakan Dota 2 dan Counter-Strike Global Offensive juga sudah berkirim surat terkait kewajiban pendaftaran PSE ini.

Mengenai PayPal yang disebut sudah mendaftar, namun tetap diblokir, Kemenkominfo mengatakan pendaftaran tersebut tidak sah karena tidak dilakukan oleh perwakilan PayPal(antara/jpnn)

 

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) memblokir sejumlah situs seperti Steam, Epic Games, Origin, Yahoo, dan PayPal.


Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News