Usaha Artis Bakal Join Co-Branding Wonderful Indonesia

Usaha Artis Bakal Join Co-Branding Wonderful Indonesia
Arief Yahya. Foto: Kemenpar

jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Pariwisata (Kemenpar) lagi-lagi mengeluarkan jurus cerdas dalam mempromosikan brand Wonderful Indonesia (WI) di pasar global dan brand Pesona Indonesia (PI) di pasar domestik.

Dengan semangat Indonesia Incorporated, Kemenpar akan menandatangani MoU Co-Branding dengan produk-produk milik artis pada 14 November 2017.

Sederet brand milik artis terkenal yang akan dan sudah melakukan co-branding.

Antara lain Savvana Cake (SC) milik Fitri Carlina, Wingkorolls (Dewi Sandra), Rain Cake (Shireen Sungkar), Cinnamon (Dhini Aminarti), Scrummy (Dude Herlino), Premio (Baim Wong), Baklava (Irfan Hakim), Patata (Ria Ricis), dan Sultana (Indra Bekti).

Selain itu, juga ada brand bisnis online Frame A Trip milik Dian Sastro Wardoyo, Damn I love Indonesia (Daniel Mananta), Mandjha.ivangunawan (Ivan Gunawan), serta Restoran Filosofi Kopi (Dewi D Lestari).

"Melalui co-branding partnership, diharapkan kolaborasi dan sinergi brand WI/PI dengan brand/perusahaan milik artis entrepreneur di seluruh tanah air akan semakin intensif lagi. Dengan demikian promosi sektor pariwisata juga akan semakin besar," ujar Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran Pariwisata Nusantara Esthy Reko Astuti, Sabtu (29/10).

Esthy mengungkapkan, penandatanganan MoU co-branding dengan 13 artis entrepreneur ini akan dilakukan awal bulan November dengan mengundang media-media nasional baik itu cetak, elektronik dan online.

"Kami akan mengundang media massa agar meliput penandatanganan nota kesepahaman antara Kementerian Pariwisata dengan 13 artis entrepreneur dengan harapan berita akan disiarkan seluas-luasnya, termasuk media-media infotainment," kata Esthy.

Kementerian Pariwisata (Kemenpar) lagi-lagi mengeluarkan jurus cerdas dalam mempromosikan brand Wonderful Indonesia (WI)

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News