Usung JK Untungkan Demokrat
Jhony Alen: PD Belum Bahas Capres
Sabtu, 05 Mei 2012 – 06:25 WIB

Usung JK Untungkan Demokrat
Jhony juga menegaskan bahwa tidak benar bahwa Partai Demokrat adalah partai elitis yang pengambilan keputusannya ditentukan satu orang saja. Bahkan, kata dia, dulu ketika SBY diusung jadi capres, Demokrat juga mendasarkannya pada suara-suara arus bawah. “Dulu pak SBY diusung berdasarkan suara arus bawah juga, dan Pilpres 2014 juga akan begitu. Yang pasti soal capres ini baru ditetapkan pertengahan 2013 nanti,” ungkapnya.
Sebelumnya, Jusuf Kalla menegaskan bahwa secara pribadi dia siap dan bersedia menjadi capres, baik melalui Golkar maupuan melalui partai lain. Pertimbangan utama dirinya, kata dia, adalah berdasarkan aspirasi dan permintaan masyarakat. “Kalau rakyat membutuhkan saya, maka kenapa tidak. Tapi saya tidak ada ambisi untuk itu,” katanya.
Sayangnya, JK belum menjawab jika kemungkinan akan diusung oleh Partai Demokrat. Sebab sebelumnya JK juga sempat diundang hadir dalam penjabaran visi misi kepemimpinan oleh Partai Persatuan Pembangunan (PPP) saat Mukernas di Kediri, beberapa waktu silam.
Menanggapi hal ini, Ketua Dewan Pertimbangan Partai Golkar Akbar Tandjung mengatakan, wacana pengusungan JK oleh Partai Demokrat adalah sesuatu yang wajar dan tak perlu dipersoalakan. Sebab semua partai tentu memiliki pertimbangan masing-masing sehingga apa pun keputusan partai adalah hasil penggodokan yang matang.
JAKARTA – Meskipun pilpres masih dua tahun lagi, namun panasnya peta politik pencapresan sudah mulai terasa. Setelah Ketum Golkar Aburizal
BERITA TERKAIT
- Sidang Kabinet Seharusnya Bahas Persoalan Bangsa, Bukan Ijazah Palsu
- Nilam Sari Harapkan Sisdiknas Baru Atasi Kesenjangan Pendidikan di Daerah 3T
- Pengamat: Masyarakat Tak Rela Prabowo Terkontaminasi Jokowi
- Kepala BGN Curhat kepada DPR: Seluruh Struktural Kami Belum Menerima Gaji
- Wasekjen Hanura Kritik Pertemuan Erick Thohir dengan KPK dan Kejagung Soal UU BUMN
- Kelompok DPD RI di MPR Dorong Agenda Perubahan UUD 1945 pada 2026