Van Gaal: Organisasi Pertahanan Kami Kacau-Balau

jpnn.com - LEICESTER - Juru Taktik Manchester United Louis Van Gaal mengakui pertahanan timnya saat bertandang ke markas Leicester sangat lemah dan kacau-balau. Dalam laga yang berlangsung di King Power Stadium, Minggu (21/9) itu, MU takluk 3-5, setelah sempat unggul 3-1.
"Bagaimana mungkin kami membiarkan permainan ini begitu saja? Permainan kami sangat jauh dari yang diharapkan. Anda seharusnya tidak melakukan hal seperti ini," kata Van Gaal, seperti dilansir dari Sky Sports News, usai pertandingan.
"Hal ini sangat tidak menyenangkan. Saya pikir ini bukan salah pertahanan, namun lebih kepada organisasi dari pertahanan itu sendiri yang kacau-balau. Seharusnya, kami lebih tahu kapan bisa mengoper bola, atau kapan harus menyingkirkannya," imbuh pelatih asal Belanda itu.
Van Gaal juga merasa, anak-anak asuhannya sempat bermain bola secara fantastis. Tepatnya saat bisa leading hingga 3-1. "Tetapi kemudian anda membuat kesalahan yang tidak perlu. Kami menciptakan banyak peluang, kami membuat gol fantastis, namun akhirnya kami kalah dalam pertandingan dan justru itu hal yang paling penting," sesal Van Gaal. (adk/jpnn)
LEICESTER - Juru Taktik Manchester United Louis Van Gaal mengakui pertahanan timnya saat bertandang ke markas Leicester sangat lemah dan kacau-balau.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- SDN Kalisari 01 Akhirnya Sukses Raih Gelar Juara MilkLife Soccer Challenge Jakarta
- Pukul Madura United, Semen Padang Keluar dari Zona Degradasi
- Alwi, Ubed, & Putri KW Finis Sebagai Semifinalis Sudirman Cup 2025, PBSI Angkat Topi
- Jakarta LavAni Kehilangan 2 Pemain, Bhayangkara Presisi Punya Peluang Curi Kemenangan
- EIGER Dukung Penuh IFSC World Cup di Bali, Bukti Komitmen Kembangkan Panjat Tebing di RI
- Jakarta Pertamina Tembus Grand Final Proliga 2025, Manajemen Apresiasi Kerja Keras Junaida Santi Cs