Video Alm Gus Dur Saat Orasi Diputar, Begini Katanya...

Video Alm Gus Dur Saat Orasi Diputar, Begini Katanya...
Terdakwa kasus dugaan penodaan agama, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) jalani sidang ke-17 dengan agenda pemeriksaan terdakwa di Auditorium Kementan, Jakarta, Selasa (4/4). Ahok akan diperiksa bersama dengan pemeriksaan sejumlah bukti, termasuk video rekaman pidato Ahok di Kepulauan Seribu. Ilustrasi by: Pool/Galih Pradipta/JPNN.com

Setelah Gus Dur, lalu dilanjutkan Ahok untuk berpidato. Ahok saat itu mengaku bersyukur ulama kondang sekelas Gus Dur masih ada di Indonesia.

"Saya kira sulit mempertahankan persatuan kesatuan Indonesia (kalau enggak ada Gus Dur). Banyak oknum elite (politik) karena korupsi lalu menggunakan SARA untuk menghalangi pemimpin jujur memimpin rakyat menuju kesejahteraan," jelas Ahok.

Hingga saat ini, sidang masih disibukkan dengan pemaparan barang bukti. Setelahnya, akan dilanjutkan dengan pemberian keterangan oleh terdakwa.(uya/JPG)


Video Almarhum Gus Dur saat berorasi di kampanye Pilgub Bangka Belitung 2007 silam diputar dalam sidang kasus dugaan penodaan agama dengan terdakwa


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News