Warga Sepakat Tak Produksi Senjata

Warga Sepakat Tak Produksi Senjata
Warga Sepakat Tak Produksi Senjata
Wali kota Makassar, Ilham Arief Sirajuddin bersama Kapolrestabes Makassar AKBP Wisnu Sandjaja yang menjadi saksi dalam penyerahan senjata di Jalan Dangko mengajak masyarakat untuk menyatakan komitmen damai. Dalam rapat koordinasi dengan camat dan lurah, wali kota juga mengancam akan mencopot camat maupun lurah yang tidak sanggup meredam tawuran atau konflik antarwarga di wilayahnya.

“Saya pasti copot camat dan lurahnya jika tidak mampu bekerja ekstra saat ada konflik horisontal yang terjadi di wilayahnya masing-masing,” ujar Ilham.

Wali kota dua periode itu mengakui, tidak tertutup kemungkinan setiap gejolak yang terjadi di tengah masyarakat didesain oknum tertentu, makanya kata dia, ini harus menjadi catatan bagi aparat pemerintah kota.

“Makanya jika ada konflik yang muncul di tengah masyarakat kemudian tidak ditangani segera oleh camat dan lurahnya, itu menjadi kesalahan saudara-saudara,” tegas Ilham. (eka-kas/die)

MAKASSAR – Penyerahan senjata dua kelompok pemuda Jalan Abdul Kadir dan Jalan Dangko diwujudkan, Selasa 5 Februari. Penyerahan senjata ini


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News