Waspadai 5 Gejala Serangan Jantung Saat Tidur

Waspadai 5 Gejala Serangan Jantung Saat Tidur
Serangan Jantung. ILUSTRASI. Foto: Jawa Pos

jpnn.com, JAKARTA - Serangan Penyakit Jantung Koroner (PJK) biasanya terjadi menjelang pagi di saat orang sedang tidur.

Oleh sebab itu, seseorang harus mewaspadai gejala awal dari serangan jantung yang mungkin terjadi saat tidur.

Dalam keterangan tertulis hellosehat.com, dalam momentum Hari Tidur Sedunia, Jumat (16/3), masyarakat wajib mewaspadai serangan jantung saat tidur.

Serangan jantung adalah kondisi yang terjadi ketika aliran darah yang kaya akan oksigen tiba-tiba terhambat ke otot jantung, sehingga jantung tidak mendapat oksigen.

Penyebab lain terjadinya serangan jantung adalah penyempitan pada arteri jantung yang memotong aliran darah.

Serangan jantung seringkali mendadak tanpa menimbulkan gejala atau tanda apa pun. Jika ada, biasanya sangat sedikit dan harus peka dengan apa yang terjadi pada tubuh.

Pasalnya jika aliran darah tidak dipulihkan dengan cepat, bagian dari otot jantung akan mulai mati.

Lalu, apa saja tanda awal dari serangan jantung saat tidur yang harus diwaspadai?

Serangan Penyakit Jantung Koroner (PJK) biasanya terjadi menjelang pagi di saat orang sedang tidur.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News