WO Elma Theana Rugi Rp 800 Juta Setelah Kerja Sama dengan Venna dan Ferry Irawan Batal

jpnn.com, JAKARTA - Elma Theana mengaku wedding organizer (WO) miliknya merugi Rp 800 juta setelah kerja sama dengan Venna Melinda dan Ferry Irawan batal.
WO Elma Theana seharusnya mengurus sederet rangkaian acara pernikahan Venna Melinda dan Ferry, mulai dari lamaran, siraman, pengajian, akad nikah hingga resepsi.
Namun, dari rangkaian acara tersebut, baru lamaran yang terlaksana, sementara sisanya dibatalkan.
Elma mengungkapkan untuk acara lamaran Venna dan Ferry lalu, pihaknya menanggung penuh biaya atas atas endorse.
"Jadi kalau kemarin itu di acara lamaran full endorse dari kami. Kecuali, suvenir itu dari timnya Venna," kata Elma Theana, saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Elma mengatakan telah menandatangani kontrak endorse dengan sejumlah vendor senilai Rp 1 miliar untuk rangkaian acara pernikahan Venna dan Ferry.
Adapun nominal Rp 200 juta dari nilai Rp 1 miliar telah digunakan guna biaya lamaran.
Untuk kerja sama endorse Rp 800 juta dengan berbagai vendor yang tersisa, dipastikan batal.
Elma Theana mengaku WO miliknya merugi Rp 800 juta setelah kerja sama dengan Venna Melinda dan Ferry Irawan batal
- Verrell Bramasta dan Fuji Dikabarkan Jadian, Venna Melinda Bilang Begini
- Soal Hubungan Verrell Bramasta dan Fuji, Venna Melinda: Aku Belum Mau Mendahului
- Demi Hilangkan Lemak di Dagu, Elma Theana Rogoh Kocek hingga Ratusan Juta
- Venna Melinda Beri Pujian untuk Fuji
- Verrell Bramasta dan Fuji Makin Dekat, Begini Respons Venna Melinda
- Ibunda Meninggal Dunia, Ivan Fadilla Ungkap Sakit yang Diderita