Zero Illegal Tapping Tercapai, SKK Migas-PHR Apresiasi Polda Riau dan Korem Wirabima

Ruby menyampaikan upaya memberikan hasil optimal dari WK Rokan kepada negara tidak dapat dilakukan sendirian.
"Butuh dukungan Pak Kapolda dan Pak Danrem agar situasi kondusif di WK Rokan terus terjaga sehingga turut mendukung pencapaian target produksi yang ditetapkan Pemerintah,” kata Ruby.
Apalagi intensitas kegiatan PHR akan terus meningkat seiring pelaksanaan program pengeboran sumur minyak baru yang masif.
Dalam kunjungan ke fasilitas IODSC, jajaran Polda Riau dan Korem 031/ Wirabima juga mendengarkan paparan tentang pola pengamanan internal WK Rokan sebagai Objek Vital Nasional (Obvitnas) dan penerapan digitalisasi untuk mendukung kegiatan produksi migas.
Kegiatan ini merupakan wujud upaya PHR untuk membangun kolaborasi dengan para pemangku kepentingan terkait agar WK Rokan dapat memberikan kontribusi optimal kepada negara melalui operasi yang efisien. (mrk/jpnn)
SKK Migas dan PHR WK Rokan melakukan berbagai terobosan sebagai upaya terus mencegah pencurian minyak mentah dan peralatan penunjang produksi migas.
Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Tim Redaksi, Sutresno Wahyudi
- May Day, Pertamina Turunkan Harga BBM Nonsubsidi, Berikut Daftarnya
- MMS Group Indonesia Raih The Best Corporate Transparency and Emission Reduction Award 2025
- KSAL Minta Tunggakan BBM TNI AL Rp 5,45 T ke Pertamina Diputihkan, Bahlil Berkata Begini
- Selamat, Direktur Pegadaian Raih Penghargaan Women’s Inspiration Awards 2025
- PGN Mampu Jaga Kinerja Operasional dan Ketahanan Energi Nasional di Kuartal I 2025
- Inovasi Stem Cells Antar Ayu Widyaningrum Raih Women’s Inspiration Awards 2025