Zumi-Zola, Selebritis yang Baru Dua Pekan Menjadi Bupati di Jambi
Ingin Fokus Membangun, Tunda Berpikir soal Jodoh
Senin, 25 April 2011 – 08:08 WIB

Zumi-Zola, Selebritis yang Baru Dua Pekan Menjadi Bupati di Jambi
Namun, meski mengaku menikmati dunia entertainment, Zumi mengaku tidak pernah merasa dirinya artis. "Saya merasa sangat menikmati dunia peran, tapi jujur saya tidak pernah merasa menjadi artis," tegasnya.
Lalu, bagaimana bisa terjun ke dunia politik" "Saya dibesarkan di dunia politik. Sedikit banyak saya terlibat, karena orang tua saya (Zulkifli Nurdin) sering mengajak saya bertukar pikiran soal politik. Saya kenal politik, karena saya dikelilingi orang politik. Saya suka baca buku politik luar negeri dalam negeri. Politik itu bersifat dinamis, itu yang menarik bagi saya," paparnya.
Zumi pun mengaku, sebenarnya sejak SMP dia sudah mulai tertarik pada dunia politik. Bagi Zumi, politik adalah media untuk melakukan sesuatu yang lebih bagi masyarakat.
Ketika ditanya, apakah selanjutnya dia akan membidik jabatan gubernur Jambi yang akan diperebutkan 2014 mendatang" Zumi menjawab diplomatis. "Saya saat ini diberikan amanah memimpin Tanjung Jabung Timur. Selanjutnya saya serahkan kepada Allah," ujarnya.
Zumi Zola yang dikenal sebagai aktor sinetron, kian menambah panjang deretan selebritis yang menjadi kepala daerah. Sudah hampir dua pekan ini dia
BERITA TERKAIT
- Semana Santa: Syahdu dan Sakral Prosesi Laut Menghantar Tuan Meninu
- Inilah Rangkaian Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Semarak Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Sang Puspa Dunia Hiburan, Diusir saat Demam Malaria, Senantiasa Dekat Penguasa Istana
- Musala Al-Kautsar di Tepi Musi, Destinasi Wisata Religi Warisan Keturunan Wali
- Saat Hati Bhayangkara Sentuh Kalbu Yatim Piatu di Indragiri Hulu