Mengapa Sosok seperti Agus Bakal Dihajar Napi Lain? Ini Penyebabnya
jpnn.com - JAKARTA - Sosok seperti Agus Dermawan (39), tersangka pembunuh dan pencabulan PNF alias Neng (9), bocah yang mayatnya ditemukan di dalam kardus, di kawasan Kalideres, Jakarta Barat, 2 Oktober 2015, kemungkinan besar sangat dibenci para tahanan dan napi lain.
Saking bencinya para tahanan lain, orang semacam Agus bakal menjadi bulan-bulanan di dalam sel penjara. Mengapa?
Mantan narapidana yang kini telah menjadi ustadz, Ustadz Anton Medan, mengatakan, sudah ada semacam hukum alam yang sudah berlangsung di lembaga pemasyarakatan sejak dulu hingga saat ini. Pemicunya karena rasa benci para napi terhadap napi kasus perkosaan.
Nah, mengapa para napi lain begitu benci pada penjahat kelamin? Rupanya, ini karena sering terjadi kasus, istri napi saat suaminya lama berada di penjara, diselingkuhi pria lain. Bahkan ada yang diperkosa.
"Banyak itu narapidana, istrinya 'dimainkan' orang. Ini dari jaman dulu, dari tahun 1971 saya sudah tahu itu ada," ujar mantan napi kasus perampokan asal Tebingtinggi, yang saat ini punya sejumlah anak asuh mantan preman itu. (gir/jpnn)
JAKARTA - Sosok seperti Agus Dermawan (39), tersangka pembunuh dan pencabulan PNF alias Neng (9), bocah yang mayatnya ditemukan di dalam kardus,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Tas Berisi Rp 350 Juta dalam Mobil Lenyap, Ini Pelajaran
- Pencuri Motor di Bekasi Ini Terekam CCTV, Ada yang Kenal?
- Aksi Oknum Guru Ngaji Ini Sungguh Biadab, 16 Anak Jadi Korban
- Perampok Modus Pecah Kaca Gasak Rp 350 Juta Milik Warga Madiun
- Sebut Anarko Musuh Bersama, Kapolda Jabar: Mereka Bengis
- Biadab! 2 Pria di Gorontalo Ini Perkosa Anak Kandung