Siap Masuk Dunia Kerja, Ini Tips Lakoni Interview

Siap Masuk Dunia Kerja, Ini Tips Lakoni Interview
Model dipergakan Sabrina Vira dan Yudi Kemal – Foto: Dite Surendra/Jawa Pos/JPNN.com

jpnn.com - Interview kerja sering kali menjadi hal yang menakutkan. Terutama bagi fresh graduate yang baru kali pertama berhadapan dengan sesi pedekate antara perusahaan dan pelamar itu. Apa saja yang perlu disiapkan? Apa yang boleh dan tidak boleh dilakukan?

Sebelum melangkah ke tahap interview, ada yang harus dipastikan lebih dulu. Apakah perusahaan tersebut bisa membuat kita menjadi makin kita? Career coach Ivan Deva bilang, melamar pekerjaan bukanlah mengubah diri agar cocok dengan apa yang diminta perusahaan. Sebaliknya, carilah perusahaan yang membuat kita makin sering melakukan passion dan purpose melalui karya kita. ’’Kata ’sering’ di sini penting karena akan selalu ada hal-hal yang tidak berkaitan dengan passion dan purpose, namun tetap perlu kita lakukan sebagai peran kita di perusahaan,’’ urainya. Sudah yakin siap melangkah ke dunia kerja? Berikut daftar panduannya.

Kenali Perusahaan

Sebelum cari tahu tentang perusahaan, kita harus kenali dulu kita ini siapa, apa yang kita suka, dan apa yang kita mau capai dalam hidup. Berdasar itu, baru kita cari informasi yang berkaitan dengan perusahaan.

Informasi tentang perusahaan yang perlu diketahui:

Berkaitan dengan passion:

Apakah aktivitas utama dari posisi yang dilamar sesuai dengan passion?
Apakah karya utama dari perusahaan tersebut kita sukai?
Apakah orang nomor 1 di perusahaan itu melakukan hal yang kita sukai?
Dibandingkan dengan perusahaan lain di industri yang sama, apakah ada hal khusus tentang perusahaan ini yang memberikan kesempatan kita menjadi kita?

Berkaitan dengan purpose:

Interview kerja sering kali menjadi hal yang menakutkan. Terutama bagi fresh graduate yang baru kali pertama berhadapan dengan sesi pedekate antara

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News