Begini Pesan Aji untuk Tiga Pemain Seleksi Timnas

Begini Pesan Aji untuk Tiga Pemain Seleksi Timnas
Hanif Abdurrauf Sjahbandi. Foto: Malang Post/dok.JPNN.com

jpnn.com - jpnn.com - Arema FC sudah siap mengarungi babak delapan besar Piala Presiden 2017 di Stadion Manahan Solo, 25–26 Februari mendatang.

Hanya saja, di tengah persiapan, tiga pemainnya yakni Bagas Adi Nugroho, Hanif Abdurrauf Sjahbandi, dan Muhammad Nasir, harus mengikuti seleksi timnas di lapangan Sekolah Pelita Harapan (SPH) Karawaci, Tangerang, Banten, 22–24 Februari.

Meski ketiganya bisa bergabung dengan tim di Solo, tapi bisa jadi persiapannya tidak maksimal. Kendati demikian, pelatih Arema FC Aji Santoso tidak terlalu mempermasalahkan hal tersebut.

”Tidak ada masalah selama pemain masih bisa membela klub meskipun waktu recovery-nya terlalu singkat,” ujar Aji kepada Jawa Pos Radar Malang, kemarin (19/2).

Pelatih kelahiran Kepanjen, Kabupaten Malang, ini tak lupa mewanti-wanti agar pemainnya selalu menjaga kondisi selama menjalani seleksi.

”Saya sudah pesan kepada ketiganya agar menjaga kondisi. Bila tidak ada keperluan yang penting, lebih baik tidak usah keluar hotel,” ujar mantan pelatih Persema Malang tersebut.

Aji juga memperingatkan kepada pemainnya bahwa seleksi Timnas U-22 cukup ketat. Sehingga mau tak mau, pasti akan menguras tenaga mereka, sedangkan waktu yang dimiliki untuk recovery sangatlah pendek.

”Bila perlu recovery training seperti sauna dan Jacuzzi, bisa bayar sendiri. Karena itu kan demi kepentingan mereka sendiri,” jelas pelatih berusia 46 tahun ini.

Arema FC sudah siap mengarungi babak delapan besar Piala Presiden 2017 di Stadion Manahan Solo, 25–26 Februari mendatang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News