Pabrik Senpi Gunungputri masih Misterius

Pabrik Senpi Gunungputri masih Misterius
Pabrik Senpi Gunungputri masih Misterius
GUNUNGPUTRI---Dugaan adanya pabrik pembuatan senjata api rakitan di Kecamatan Gunungputri, hingga kini masih misterius. Pihak kepolisian dan Badan Intelegen Negara (BIN) masih keukeuh mambantah bahwa di kecamatan yang berbatasan langsung dengan wilayah Cibubur, Jakarta Timur tersebut tidak ada praktik bisnis ilegal dan membahayakan tersebut. 

Menyikapi desas-desus rumor tersebut, Kepala Divisi Mabes Polri Irjen Pol Saud Usman Nasution, mengatakan informasi pembuatan senjata api dikawasan ini berasal dari kasus curanmor yang dilaporkan di Polsek Gunungputri. Laporan tersebut dilangsir ke Polsek Gunungputri terjadi pada 9 Desember 2011dengan laporan polisi no. 2847.     

"Awalnya ada laporan dari masyarkat terkait kehilangan sepeda motor. Dari pengembangan di lapangan ditangkap pelakunya pada 10 Desember 2011 atas nama S, warga Buaran Ciradas, Gunung Putri," jelas Saud, kemarin.

Dari penangkapan itu, polisi menyita barang bukti berupa satu sepeda motor Supra X dan dua unit senjata semi rakitan revolver, dua butir peluru caliber dan dua butir peluru caliber dengan diameter 9 milimeter, serta satu selongsong peluru. Selain itu disita pula dua kunci leter T dengan 11 anak kuncinya.

GUNUNGPUTRI---Dugaan adanya pabrik pembuatan senjata api rakitan di Kecamatan Gunungputri, hingga kini masih misterius. Pihak kepolisian dan Badan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News