Pendaftaran Bakal Calon Pilkada Aceh Ditambah Seminggu

Pendaftaran Bakal Calon Pilkada Aceh Ditambah Seminggu
Pendaftaran Bakal Calon Pilkada Aceh Ditambah Seminggu
JAKARTA--Setelah sempat diskor selama lima jam, Mahkamah Konstitusi (MK) menjatuhkan putusan sela dalam sengketa Pilkada Provinsi Aceh yang digugat pasangan T.A Khalid-Fadhullah.

Dalam putusanya, MK memerintahkan Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh membuka kembali pendaftaran pasangan calon Gubernur dan wakilnya untuk memberikan kesempatan kepada bakal calon yang belum mendaftar, baik yang diajukan Partai Politik, gabungan Parpol, maupun Perseorangan sampai tujuh hari kedepan sejak dikeluarkanya putusan.

"Menyesuaikan tahapan, program, dan jadwal penyelenggaraan pemilihan umum Kepala Daerah dalam Provinsi Aceh," kata ketua majelis hakim, Mahfud MD membacakan amar putusan, Rabu (2/11)

Dalam pertimbanganya, Mahkamah berpendapat, sebagai akibat telah ditetapkanya tahapan, program, dan jadwal penyelenggaraan Pemilukada oleh KIP Aceh dan terhentinya pembahasan qanun mengenai tata cara pelaksanaan tahapan Pemilukada di Aceh, mengakibatkan adanya pengaturan mengenai Pemilukada di Aceh yang menyebabkan ketidakpatian hukum.

JAKARTA--Setelah sempat diskor selama lima jam, Mahkamah Konstitusi (MK) menjatuhkan putusan sela dalam sengketa Pilkada Provinsi Aceh yang digugat

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News