Curhat di Twitter, Ridwan Kamil Dianggap Lebay

Curhat di Twitter, Ridwan Kamil Dianggap Lebay
Cuitan Ridwan Kamil. Foto: Twitter

jpnn.com - WALI Kota Bandung Ridwan Kamil juga memanfaatkan media sosial untuk menyampaikan rasa kecewanya terhadap penolakan Pemkot Surabaya. Melalui akun twitter @ridwankamil dia mengeluarkan sejumlah pernyataan.

"Sy menyesalkan, Wakil walikota Bdg ditolak studi banding ol pemko Surabaya.Insya Allah dg visi NKRI kami di Bdg akn terima siapapun ut studi," tulis Ridwan, Rabu (24/2).

Pria yang akrab disapa Emil ini juga menyinggung soal studi banding Pemkot Surabaya ke Bandung pada bulan Desember 2015 lalu. Dia mengingatkan bahwa kunjungan tersebut diterima dengan tangan terbuka oleh Pemkot Bandung. 

Namun, langkah Ridwan curhat di twitter ini ternyata tak sepenuhnya direspons positif oleh netizen. Beberapa menganggap tidak tepat mengumbar masalah antar instansi pemerintahan di media sosial. Ada juga yang menganggapnya sebagai sikap berlebihan, bahkan provokatif.

"@ridwankamil yaelah pak gk usah d umbar d twitter jg x," cuit akun @iwan_poirot

"@ridwankamil lbh baik dr pihak pemkot saling konfirmasi, gak etis pemimpin mentweetnya di sosmed.. Pemkot Sby tdk prnh nolak stuban dr mnpun" timpal @StefanusWangsa.

Seperti diketahui, Wakil Wali Kota Bandung Oded Danial mengaku ditolak saat melakukan kunjungan ke Pemkot Surabaya pekan lalu. Kedatangannya bersama rombongan Dinas Pajak Bandung itu untuk melakukan studi banding. (dil/jpnn)



Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News