Penting! Ini Saran KPK soal Kelanjutan Proyek Hambalang

Penting! Ini Saran KPK soal Kelanjutan Proyek Hambalang
Jokowi bersama Menpora dan MenPUPR saat kunjungan langsung ke Hambalang. Foto: M Amjad/JPNN

jpnn.com -  

JAKARTA - Rencana pemerintah melanjutkan pembangunan proyek Hambalang ternyata sudah pernah dibahas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dengan Badan Pemeriksa Keuangan serta Kementerian Pemuda dan Olahraga.

Hasilnya, ada beberapa saran dan sudah disampaikan langsung oleh komisi antirasuah dalam pertemuan itu. Termasuk keterangan tim ahli yang sudah dikemukakan dalam sejumlah persidangan kasus Hambalang.

"Bahwa sebenarnya lokasi (Hambalang) tersebut tidak layak untuk dijadikan pembangunan (proyek)," ujar Pelaksana Harian Kepala Biro Humas KPK Yuyuk Andriati. 

Bahkan, Yuyuk melanjutkan KPK sudah memberikan saran agar kelayakannya ditinjau kembali sebelum meneruskan proyek tersebut.

"Kalau dari tim ahli, teman-teman juga sudah baca di putusan persidangan antara lain kontur tanahnya yang tidak stabil," katanya. Namun Yuyuk mengaku enggan membahas masalah ini lebih dalam. Karena, tegas dia, semuanya sudah jelas di dalam putusan persidangan Hambalang.

Lebih lanjut dia menegaskan, dari sisi hukum KPK tetap melanjutkan memproses tersangka dalam kasus Hambalang. "Saat ini masih ada satu orang yang belum selesai. Saya rasa keputusannya adalah kalau di KPK kasus ini masih tetap berlanjut. Masih dilakukan pengembangan," paparnya. (boy/jpnn)



Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News