8.000 Ton Batubara Terbakar di Atas Kapal

Terdampar di Perairan Cilacap, Kapal Penarik Terguling

8.000 Ton Batubara Terbakar di Atas Kapal
Foto: Daryanto/Radar Banyumas/JPNN
CILACAP - Evakuasi tongkang SM 300 yang terdampar di Pantai Bunton, Adipala, Cilacap, makin sulit. Setelah kapal penarik (tug boat) terguling dihantam ombak, tantangan lain muncul kemarin. Sebanyak 8.000 ton batu bara muatan tongkang SM 300 terbakar.

Terbakarnya batu bara tersebut mulai terlihat kemarin setelah muncul asap dari kapal itu. Namun, informasi lain menyebutkan bahwa batu bara itu terbakar sejak beberapa hari lalu. ''Hanya, asapnya baru kelihatan sekarang,'' ujar Sarjono, warga Bunton, yang berusia 41 tahun.

Dia menjelaskan, munculnya kepulan asap dari kapal tersebut sempat membuat kaget warga. Apalagi ditambah bau menyengat yang tercium hingga ke tengah desa. ''Kencangnya angin laut membawa bau batu bara yang terbakar itu ke permukiman,'' tambahnya.

Mengetahui asal bau tersebut dari kapal yang terdampar, warga beramai-ramai menonton. Mereka bergerombol di pinggir pantai.

CILACAP - Evakuasi tongkang SM 300 yang terdampar di Pantai Bunton, Adipala, Cilacap, makin sulit. Setelah kapal penarik (tug boat) terguling dihantam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News