13 Tokoh Muslim dan Pesantren Inspiratif Raih Penghargaan Santri Of The Year 2022

jpnn.com, JAKARTA - Dalam rangka memperingati hari santri nasional, Islam Nusantara Center (INC) bekerja sama dengan MPR RI dan Majlis Pesona akan memberikan penghargaan kepada santri dan pesantren Inspiratif Nasional. pada 13 bidang.
Penganugerahan ini akan diselenggarakan di Gedung Nusantara IV DPR/MPR RI pada Sabtu 29 Oktober 2022.
Direktur INC Dr. Moch Aly Taufiq mengatakan Penganugeraahan Santri dan Pesantren Inspiratif nasional ini dimaksudkan agar seluruh generasi muda santri terinspirasi dan dapat mengikuti jejak para tokoh santri yang sudah berkiprah di berbagai sektor.
Selain itu, penghargaan ini juga dimaksudkan untuk mengenang jasa para santri dan ulama dalam membangun bangsa Indonesia.
“Para Ulama dan Santri mempunyai andil besar dalam upaya pengusiran penjajah dan pembangunan bangsa Indonesia, namun banyak masyarakat yang belum mengetahui, maka penganugerahan ini dimaksudkan agar seluruh generasi bangsa tidak melupakan peran Santri dan Ulama,” ujar Aly Tautiq dalam keterangan tertulis pada Jumat (28/10).
Selain itu, penganugerahan ini juga dimaksudkan untuk memberikan semangat kepada para pemenang agar selalu menjadi suritauladan bagi generasi berikutnya.
Dalam proses penganugerahan Santri Of The Year 2022, dewan pakar INC memilih beberapa santri dan pesantren yang mampu memberikan inspirasi kepada masyarakat di 13 bidang.
Setelah ditetapkan nomine di masing-masing bidang, lalu publik dipersilakan untuk memilih (Vote) santri atau pesantren favorit mereka.
Islam Nusantara Center (INC) bekerja sama dengan MPR RI dan Majlis Pesona akan memberikan penghargaan kepada santri dan pesantren Inspiratif Nasional.
- Srikandi PLN Indonesia Power Raih Anugerah Women’s Inspiration Awards 2025
- Direktur Pegadaian Dinilai Berhasil Membangun Layanan Bank Emas
- MMS Group Indonesia Raih The Best Corporate Transparency and Emission Reduction Award 2025
- Selamat, Direktur Pegadaian Raih Penghargaan Women’s Inspiration Awards 2025
- Inovasi Stem Cells Antar Ayu Widyaningrum Raih Women’s Inspiration Awards 2025
- Epson Mobile Projector Cart Raih Penghargaan Best of the Best di Red Dot Design Awards 2025