282 PNS Kaltim Ikuti Ujian Penyesuaian Ijazah
Sabtu, 22 Desember 2012 – 15:27 WIB

282 PNS Kaltim Ikuti Ujian Penyesuaian Ijazah
"Ujian kenaikan pangkat ini sebagai bentuk penghargaan, bukan hak. Jadi kita sudah menyeleksi dan tentu saja dengan persyaratan karena ujian peningkatan status pangkat dan penyesuaian ijazah ini berkaitan erat dengan kinerja PNS agar mampu bekerja lebih profesional dalam melaksanakanan amanah yang diemban sesuai undang-undang yang berlaku," jelas Yadi.
Ia menjelaskan, ujian ini merupakan tindak lanjut dari surat edaran BKD Kaltim perihal daftar kebutuhan pegawai. Karena pada saat itu, ada 39 SKPD yang menyampaikan daftar kebutuhan pegawai yang totalnya mencapai 947 orang yang terdiri dari jenjang SMP hingga S2. Sedangkan 15 SKPD lainnya tidak menyampaikan. Dari jumlah itu setelah proses penyaringan, tersisa 531 orang saja, ketika penyelesaian proses administrasi akhirnya tersaring 282 orang yang memenuhi syarat, sedangkan 249 orang tidak memenuhi persyaratan dan harus gugur.
"Proses pengkaderan dan peningkatan kompetensi yang dilakukan Pemprov Kaltim ini untuk menghasilkan PNS yang profesional dan berkompetensi, sehingga bisa bersaing dalam merealisasikan potensi daerah guna mewujudkan good governance. Yang lulus ujian ini nantinya akan mengisi jabatan-jabatan fungsional umum di beberapa SKPD, sehingga bisa meningkatkan peran dan fungsinya," tukasnya.
Ujian ini akan digelar selama dua hari. Jika hari pertama adalah ujian tertulis, hari ini seluruh peserta akan mengikuti wawancara.(rm-4/agi)
SAMARINDA - Sebanyak 282 Pegawai Negeri Sipil (PNS) dari 39 Satuan kerja Perangkat Daerah (SKPD) di lingkungan Pemprov Kaltim, mengikuti ujian kenaikan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Kronologi Mobil Nissan Tabrakan Beruntun di Bandung, Pelajar Tewas setelah Terseret 80 Meter
- Bea Cukai-Tim Gabungan Gagalkan Penyelundupan 127 Kg Sabu-Sabu di Aceh
- Perahu Terbalik Diterjang Ombak Besar, Satu Nelayan Pesisir Barat Hilang
- Bus ALS Kecelakaan, 12 Penumpang Meninggal Dunia
- Bawa Dokumen Penting, Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho Temui AHY
- Launching Penanaman Jagung Pipil, AKBP Fahrian: Kami Ingin Berhasil Sampai Panen