2.883 Kursi di 42 Madrasah Aliyah Top Diperebutkan 15 Ribu Siswa

2.883 Kursi di 42 Madrasah Aliyah Top Diperebutkan 15 Ribu Siswa
Dirjen Pendidikan Islam Muhammad Ali Ramdhani. Foto Humas Ditjen Pendis Kemenag

Ketiga jenis madrasah ini memiliki kekhasan dalam muatan Agama yang lebih tinggi daripada sekolah umum.

"Dari tahun ke tahun peminat madrasah aliyah berasrama terus naik. Ini pertanda madrasah semakin favorit dan dipercaya orangtua siswa," kata Muhammad Ali Ramdhani di Jakarta, Jumat (26/2).

Jumlah peserta tes tahun ini sedikit naik dari tahun sebelumnya, yaitu 15.019 orang.

Naiknya kepercayaan publik merupakan buah dari upaya peningkatan mutu madrasah yang terus menerus dilakukan Kemenag.

Baca Juga: Titi Honorer K2: Lihat Teman-teman Belum Diangkat ASN, Nelangsa Saya

Ali Ramdhani menambahkan, seleksi peserta didik baru ini merupakan salah satu instrumen menjaring input calon peserta didik yang potensial.

Untuk menghasilkan produk terbaik, salah satu instrumen yang dibutuhkan adalah input yang potensial.

Direktur Kurikulum, Sarana, Kelembagaan dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah Kemenag RI Ahmad Umar menjelaskan, sebelumnya telah terjaring 17.422 pendaftar dengan porsi terbanyak untuk MAN Insan Cendekia, yaitu 14.076 pendaftar. Sebanyak lebih dari 2 ribu pendaftar gugur di tingkat administratif.

15 ribu siswa akan berkompetisi dalam seleksi nasional penerimaan siswa MAN berasrama di bawah Kemenag.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News