30 Imigran Kabur, Sebagian Besar Korban Kapal Tenggelam

30 Imigran Kabur, Sebagian Besar Korban Kapal Tenggelam
30 Imigran Kabur, Sebagian Besar Korban Kapal Tenggelam
PASURUAN - Rumah Detensi Imigrasi (Rudenim) Surabaya di Raci, Bangil, Pasuruan, Jatim, kecolongan. Sebanyak 30 tahanan, yang sebagian merupakan imigran gelap korban kapal tenggelam di Prigi, Trenggalek, 10 Desember 2011 lalu, kabur.

Peristiwa itu merupakan kali kedua dalam dua pekan terakhir. Sebelumnya, Jumat lalu (6/1), tujuh imigran juga kabur meski tiga di antara mereka ditangkap kembali.

Belum ada keterangan resmi dari pihak rudenim tentang bagaimana para imigran itu kabur. Namun, data yang dihimpun Radar Bromo (Jawa Pos Group) menyebutkan, para imigran tersebut kabur dengan cara menggali terowongan di dekat saluran pembuangan (dekat bangunan gereja rudenim) hingga menembus luar tembok tahanan.

Anehnya, tak ada satu pun petugas rudenim yang mengetahui aksi mereka. Padahal, tahanan yang kabur itu sepertiga dari total tahanan yang berjumlah 90 orang.

PASURUAN - Rumah Detensi Imigrasi (Rudenim) Surabaya di Raci, Bangil, Pasuruan, Jatim, kecolongan. Sebanyak 30 tahanan, yang sebagian merupakan imigran

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News