7 Buah yang Baik untuk Jantung Anda

7 Buah yang Baik untuk Jantung Anda
Ilustrasi Jeruk. Foto : Ricardo/JPNN.com

Buah-buahan ini terbaik untuk jantung Anda dan tersedia di toko bahan makanan terdekat, seperti dikutip laman Bhg.com.

1. Apel

Apel tidak hanya merupakan cara yang baik untuk menambahkan serat ke dalam makanan Anda dan flavonoid yang baik untuk kamu.

Namun, beberapa penelitian juga menemukan bahwa orang yang rutin makan buah apel memiliki kemungkinan lebih kecil untuk terkena tekanan darah tinggi.

2. Aprikot

Aprikot mengandung sejumlah vitamin (A, C, E, dan K), ditambah serat, dan warna oranyenya berasal dari karotenoid, antioksidan.

3. Pisang

Makanlah pisang dan Anda akan mendapatkan vitamin B6 dan C.

Anda juga akan mendapatkan serat, potasium, dan magnesium, ketiganya merupakan nutrisi penting yang bisa membantu menjaga tekanan darah tetap terkendali.

4. Beri

Baik blueberry, blackberry, raspberry, atau stroberi adalah sumber vitamin C dan serat yang baik.

Mengonsumsi makanan berserat tinggi berpotensi membantu menurunkan kolesterol dan risiko penyakit jantung, menurut Academy of Nutrition and Dietetics.

Ada beberapa jenis buah yang sehat dan segar yang bisa membantu menjaga kesehatan jantung Anda dan salah satunya adalah tentu saja buah persik.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News