8 Mobil Mewah Bupati, Harga Selangit, Semua Plat Nomor Sama

8 Mobil Mewah Bupati, Harga Selangit, Semua Plat Nomor Sama
Mobil-mobil mewah milik tersangka Bupati Hulu Sungai Tengah (nonaktif) Abdul Latif di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Senin (19/3/2018). FOTO: MIFTAHULHAYAT/JAWA POS

jpnn.com, JAKARTA - Delapan mobil mewah itu langsung menarik perhatian begitu diturunkan di dermaga 107 pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, Senin (19/3). Selain harganya selangit, semua plat nomornya sama, 232.

Mobil-mobil itu adalah barang sitaan KPK dari kasus korupsi Bupati Hulu Sungai Tengah Abdul Latif.

Untuk sampai di Jakarta, mobil itu dikirimkan dengan angkutan laut. Semua langsung ditangani oleh tim pelacakan aset, pengelolaan barang bukti, dan eksekusi (labuksi) KPK.

Sebenarnya ada 23 mobil yang disita KPK. Namun, kemarin baru delapan yang dibawa ke Jakarta.

Di antara delapan mobil yang sudah tiba di Jakarta adalah BMW 640i Coupe (plat nomor: B 232 HST), Toyota Vellfire ZG 2.5 A/T (B 232 MOM), Lexus tipe 570 4x4 AT (B 232 BUP), dua Hummer H3 (DA 232 US dan DA 232 RK), Jeep Rubicon COD (DA 232 AL), dan Cadilac Escalade 6.25 L (B 232 PB). Plus Jeep Rubicon Brute 3.6 AT yang tidak berplat nomor 232, melainkan B 9150 VBA.

Selain mobil mewah, barang sitaan lain yang tiba di Tanjung Priok kemarin adalah delapan motor besar. Yakni, BMW Motorrad, Ducati, Husberg TE 300, KTM 500 EXT, dan empat unit Harley Davidson.

Petugas unit Labuksi KPK Vine Andalusia mengatakan, proses bongkar muat kendaraan tersebut memakan waktu cukup lama. Yakni, 1,5 jam.

Setelah pengecekan, semua kendaraan itu kemudian dibawa ke rumah penyimpanan benda sitaan negara (rupbasan) Klas I Jakarta Barat. ”Biaya perawatan nanti menjadi tanggung jawab pihak rupbasan,” kata perempuan berjilbab itu.

Mobil-mobil mewah milik Bupati Hulu Sungai Tengah Abdul Latif yang disita KPK tiba di Pelabuhan Tanjung Priok.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News