Ada Wasit yang Bermasalah, Sekjen PSSI: Kami akan Sanksi Berat Mereka

jpnn.com, JAKARTA - PSSI memastikan bakal mengambil sikap tegas terhadap wasit yang tidak menjalankan tugas dengan benar di babak 32 Besar Liga 3 Nasional.
Pasalnya, keputusan wasit itu menimbulkan kericuhan.
"PSSI akan menindak tegas kepada wasit yang memimpin pertandingan antara Persedikab Kabupaten Kediri dan Maluku FC serta antara Karo United dan Persida Sidoarjo," bunyi pernyataan di situs PSSI.
Dua pertandingan yang disorot itu berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, dan Stadion Brawijaya, Kediri, pada Kamis (17/2) lalu.
Wasit dinilai ceroboh dalam memimpin laga sehingga dikejar-kejar oleh pemain dan ofisial Maluku FC dan Persida.
"Kami akan tidak tegas perangkat pertandingan yang terbukti bersalah. Kami akan pulangkan dan sanksi berat mereka," ancam Sekjen PSSI Yunus Nusi.
Mantan Exco PSSI itu mengaku tak habis pikir mengapa kejadian seperti itu bisa berulang kembali. Padahal, setelah babak sebelumnya sempat ada evaluasi terhadap perangkat pertandingan.
"Kami akan evaluasi semua ini dan berharap kejadian ini tidak terulang," tegasnya.
Pesan dari Sekjen PSSI untuk para pengadil wasit di pertandingan di Liga 3 2021/2022 ini begitu menakutkan
- Ketum PSSI Bicara soal Liga 1, Match Fixing, & Semen Padang
- PT LIB Manjakan Fan Sepak Bola Indonesia dengan Aplikasi Sobat Liga
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI
- Timnas Indonesia Gemilang di Piala Asia U-17, Nova Arianto Bicara Soal Harapan
- Target PSSI Setelah Timnas Indonesia Masuk Ranking 123 FIFA
- PSSI Identifikasi Pria yang Merebut Jersei Marselino dari Anak Kecil, Hukuman Berat Menanti