Ada yang Minta Mendagri Lindungi Sekda Terdakwa

jpnn.com - JAKARTA - Anggota anggota DPRD Sumut Chaidir Ritonga berharap Mendagri Tjahjo Kumolo bijak menyikapi masalah pengangkatan Hasban Ritonga sebagai sekda Provinsi Sumut.
Menurut Chaidir, mestinya Tjahjo memberikan perlindungan kepada Hasban. Alasan politikus Partai Golkar itu, Hasban ditetapkan sebagai tersangka dan naik status menjadi terdakwa, karena mempertahankan lahan di Jalan Pancing yang merupakan aset milik Pemprov Sumut.
"Hasban itu korban kriminalisasi pihak swasta karena menjalankan perintah atasan untuk mempertahankan aset negara. Mestinya Mendagri memberikan perlindungan," ujar Chaidir yang mengubungi JPNN kemarin.
Chaidir mengingatkan Tjahjo agar tidak terpengaruh kuatnya opini publik yang mendesak agar Keppres pengangkatan Hasban dicabut.
"Mendagri harus melihat akar masalahnya, mengapa Hasban saat ini menjadi terdakwa. Jangan hanya menuruti opini. Kalau soal opini, saya juga bisa menggalang opini," cetusnya.
Sebagai Ketua Umum Pengurus Besar Parsadaan Ritonga Dohot Boruna se-Indonesia, Chaidir Ritonga akan mengadakan pertemuan dengan sejumlah tokoh dan sesepuh marga Ritonga di Jakarta, Kamis malam (22/1). Pertemuan untuk menyikapi masalah yang dihadapi Hasban ini. (sam/jpnn)
JAKARTA - Anggota anggota DPRD Sumut Chaidir Ritonga berharap Mendagri Tjahjo Kumolo bijak menyikapi masalah pengangkatan Hasban Ritonga sebagai
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 363 Calon Haji dari OKU Timur Terbang ke Tanah Suci
- Ratusan Rutilahu di Bandung Bakal Direnovasi, Pemprov Jabar Tanggung Biaya Kontrakan
- Wali Kota Pekanbaru Temui Menteri PU di Padang, Ini yang Dibahas
- Hati-Hati! Aksi Sandera Aparat di Jateng Bisa Kena Pidana
- Gubernur Herman Deru Harap Atlet Sumsel Dulang Prestasi di 2 Event Nasional Ini
- May Day Tanpa Demo, Pekerja Sambu Group Tanam 1.001 Mangrove di Inhil