Agresif Ekspansi, Prodia Buka Cabang di Jayapura

Agresif Ekspansi, Prodia Buka Cabang di Jayapura
Direktur Utama PT Prodia Widyahusada Tbk Dewi Muliaty (kiri), Wali Kota Jayapura Benhur Tomi Mano (tengah) dan Komisaris Utama PT Prodia Widyahusada Tbk Andi Widjaja (kanan). Foto: Adrianto/Indopos/JPNN

"Kami berharap kehadiran Prodia di Papua dapat menjadi mitra pemerintah dalam meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat Papua. Khususnya yang berada di Jayapura melalui tes pemeriksaan kesehatan yang berkualitas dan tepercaya dengan teknologi terdepan, apalagi Prodia kini telah memiliki layanan pendaftaran dan pembayaran secara online (e-registration dan e-payment)." tambah Dewi.

Pada kuartal ketiga 2017, Prodia berhasil mencatatkan peningkatan pendapatan sebesar 10,17 persen menjadi Rp 1,04 triliun dibandingkan dengan kuartal ketiga 2016 yang sebesar Rp 945,65 miliar.

Peningkatan pendapatan tersebut diperkirakan di atas rata-rata pertumbuhan pendapatan sektor retail pada umumnya.

Selain itu, laba bersih perseroan tumbuh sebesar 238 persen menjadi Rp 98,91 miliar dibandingkan dengan periode yang sama 2016 sebesar Rp 29,22 miliar.

Sementara itu, total aset pada kuartal ketiga 2017 mencapai Rp 1,86 triliun.

Pada awal November 2017, Prodia telah meluncurkan pemeriksaan ProSafe.

Itu adalah tes pemeriksaan unggulan untuk memprediksi risiko kehamilan bayi down syndrome.

ProSafe menggunakan teknologi terbaru Next Generation Sequencing (NGS) dari Illumina, San Diego, Amerika Serikat.

Pembukaan outlet di Jayapura mengukuhkan posisi Prodia sebagai next generation healthcare provider dengan jejaring layanan pemeriksaan kesehatan terbesar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News